Sabtu, 25 Januari 2014

Cara Membuat Booting WindowsXP melalui CD-RW

Cara Membuat Booting Sistem Operasi Windows Menggunakan CD-RW :

Kali ini,saya akan menunjukkan bagaimana cara membuat booting sistem operasi windows dengan CD –RW.Caranya mudah,anda sediakan dahulu aplikasi untuk membuat file iso,aplikasi membakar kaset dan CD-RW kosong.Disini,saya menggunakan “ultra iso” untuk membuat file iso,”img burn” untuk membakar kaset.Adapun langkah-langkahnya sebagai berikut :
1.      Buka program ultra iso,masukkan CD/DVD windows (terserah) kedalam dvd room.
2.      Pilih tools-make CD/DVD image,lalu pilih “make” lihat seperti gambar dibawah.


3.      Tunggu sampai proses pembuatan image file selesai,kemudian jika telah selesai akan tampil pertanyaan "Open it now?" Klik Yes.
 
4.      Keluarkan CD/DVD windows anda,setelah itu masukkan CD-RW kosong.
5.      Cari file iso yang anda buat tadi.
6.      Kemudian,klik kanan file iso tadi dan akan tampil seperti gambar dibawah.





7.      Lihat gambar diatas,”write speed” untuk kecepatan membakar CD,”Copies” menentukan berapa CD yang ingin anda masukkan kemudian klik gambar yang saya lingkari diatas dan proses memasukkan windows kedalam CD dimulai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar